Daftar Isi [Tampil]

YAYASAN PONDOK PESANTREN DIT NW BORO'TUMBUH


MTS. NW BORO'TUMBUH
MENERIMA SANTRI BARU TP. 2015/2016






Bismillahiwabihamdihi
A.     Mukaddimah
Pondok Pesantren merupakan icon perjuangan membangun peradaban umat. Aura ke Islaman merupakan ciri khas pondok, ini tercermin dari nilai yang terkandung lewat kurikulum agama yang nantinya membentuk pribadi siswa yang religious, trampil dan mandiri. Oleh karena itu MTs. NW Boro’Tumbuh siap mencetak kader-kader yang bermutu dan berakhlak mulia sesuai harapan kita semua. Setiap orang akan menjadi cerita bagi generasi sesudahnya, Jadikanlah dirimu cerita yang baik bagi mereka yang benar-benar memahami arti sejarah” (Wasiat Al-Magfurulah)

B.     Syarat-syarat pendaftaran
Ø  Mengisi Formulir pendaftaran
Ø  Fhoto copy SKHUN dan Ijazah yang sudah dilegalisir sebanyak 4 lembar
Ø  Pas Fhoto Hitam Putih ukuran 3 x 4 cm sebanyak 3 lembar
Ø  Tidak dipungut biaya pendaftaran alias Gratis

C.     Waktu dan Tempat Pendaftaran
v  Pendaftaran dimulai sejak pengumuman ini dikeluarkan tempat di MTs. NW Boro’Tumbuh setiap jam kerja  pukul 08.00 – 12.00 pagi.
v  Pendaftaran Secara ON-LINE waktunya 24 JAM di WebBlog http://mtsnwborotumbuh.blogspot.com

v  Batas Pendaftaran Tanggal 7 Juli 2015
v  Hal-hal yang belum jelas dapat ditanyakan pada saat mendaftar.

D.     Waktu MOSBA
v  Diwajibkan bagi Siswa baru untuk mengikuti Masa Orientasi Siswa Baru (MOSBA) 
E. Fasilitas Pendidikan
Ø  Laboratorium Komputer
Ø  Esxtra Drumband

F. Kegiatan Ekstrakurikuler
Ø  Palang Merah Remaja
Ø  Pramuka
Ø  Drumband
Ø  Qasidah Tradisional

G.  Penutup
Santri Pondok Pesantren Darul Iman Wattaqwa NW Boro’Tumbuh Khususnya MTs. NW Boro’Tumbuh memiliki program baru yaitu penguasaan bahasa Arab dan Bahasa inggris yang diberikan dalam bentuk tutorial. Bukan itu saja MTs. NW Boro’Tumbuh insya Allah akan memberikan yang terbaik bagi siswanya.

Segeralah bergabung
Insya Allah Ilmu dunia kita raih dan Ilmu akherat kita peroleh. Ingatlah ! pepatah mengatakan :
“ Sekali berlabuh, dua, tiga pulau terlampaui”

Wallahulmuwaffiqu walhadi ila sabilirrasyad
Boro’Tumbuh, 02 Juni  2015

KEPALA MTS. NW BORO’TUMBUH
ttd
DRS. TAJUDDIN

Catatan : BAGI YANG MENDAFTAR SECARA ON_LINE SILAHKAN KLIK DISINI