Daftar Isi [Tampil]


LOMBOK TIMUR
, Radarselaparang.com - Sukses Laksanakan Cabang Olahraga Futsal Karang taruna kecamatan Terara lanjut ke cabang Olahraga Badminton, Ahad (20/8) dipusatkan di Gedung Serba Guna Desa Suradadi, kegiatan diperkirakan selesai 27 Agustus 2022.

Lalu Rama Pandu Negara Koordinator Panitia Badmintoon menyampaikan, FORCAM Badminton ini merupakan suatu wadah Penyalur Bakat Masyarakat Khususnya Desa yang ada di kecamatan Terara, mengingat sampai saat ini belum ada tempat menyalurkan dan mengembangkan bakat para pemain, Ia dari panitia mengadakan Turnamen Badminton untuk meningkatkan Persaudaraan ajang silaturrahmi untuk mencari pemain yang berprestasi  dan sportivitas dalam berolahraga khususnya dalam cabang olahraga badminton.

"Kegiatan ini di ikuti oleh 10  Desa  Se - kecamatan Terara pada cabang badminton semoga Kegiatan seperti ini rutin kita laksanakan setiap tahunnya," terangnya.

Sementara itu, Ketua karang taruna kecamatan Terara Lalu Hulfian menyampaikan, Tujuan forcam Cabor Badminton ini untuk menjaga silaturahmi antar  pemain-Pemain  badminton se- kecamatan Terara, sebagai wadah pembinaan serta talent scouting atlet tingkat kecamatan.

"ini pertama di laksanakan oleh karang taruna tingkat kecamatan Se Lombok Timur dan kami tampil sebagai Contoh kiranya setiap kecamatan dapat mengikutinya," ungkapnya.

Lebih lanjut, Lalu Hulfian mengharapkan kegiatan ini bisa menjadi contoh dan dapat  di ikuti oleh Karang Taruna Desa sehingga bisa mengadakan Even Olahraga Yang Setara, Semacam PORDES (Pekan Olahraga Desa) yang bertujuan untuk mencari  Potensi  Olahraga Berjenjang dari Tingkatan Desa ke Kecamatan dan seterusnya 

Hulfian berharap, dengan Kegiatan ini sebagai contoh dan dapat di adakan setiap desanya guna kita mencari potensi olahraga di tingkat desa sampai dengan Kecamatan dan menjadi perwakilan kita di Kecamatan Terara ini untuk tingkat yang lebih tinggi.

"Kami dari Pengurus dan Kepanitiaan sudah Menyepakati Cabor-Cabor Lanjutan Yang akan di adakan diantaranya Tenis meja berlokasi di Rarang Tengah, Voly berlokasi di Terara, Catur dan Atletik Insyllah di Pandan Duri," pungkas Lalu Hulfiani. (RS/Hin)