Rapat penyempurnaan kepengurusan BKPRMI Lotim. |
Ketua BKPRMI Lotim, Nurul Hadi, mengatakan Hari ini mudahan kepengurusan fix dan kita secepatnya bersurat ke kepengurusan BKPRMI provinsi.
"Nantinya jika kepengurusan telah lengkap kita akan minta jadwal untuk pelantikan pengurus oleh BKPRMI NTB, untuk lokasi dan tempat kita akan minta petunjuk dari Pemda Lotim," ucapnya.
Lanjut Nurul Hadi, Melihat dari draf AD ART terjadi penggemukan kepengurusan sehingga masih banyak yang masih lowong tetapi dengan banyaknya sekarang yang berkumpul dirinya yakin semua kepengurusan bisa lengkap.
"InsyaAllah dengan banyaknya kita berkumpul dengan wajah baru saya yakin kita struktur bisa lengkap, dan mari kita kaji mana selayaknya menempati jabatan tersebut sehingga dengan semangat kita bersama BKPRMI Lotim programnya bisa berjalan dengan baik," terangnya.
Harapan Nurul Hadi, Dimana BKPRMI Lotim Ini adalah rumah sebesar bagi para aktifis islami, dan dari sini BKPRMI bisa berkiprah untuk membumikan Al Qur'an di Lotim
"Di BKPRMI tidak anggarannya jadi melalui semua elemen yang masuk bergabung mudahan ini menjadi peluang agar kedepan bisa menyerap anggaran seperti lembaga lain," tutupnya. (RS)