Daftar Isi [Tampil]

Drs H.M. Juaini Taofik,M.AP Penjabat Bupati Lombok Timur, Provinsi Nusa Tenggara Barat (NTB)
LOMBOK TIMUR Radarselaparang.com || Akhirnya rasa penasaran masyarakat Kabupaten Lombok Timur (Lotim) terjawab akan siapa yang akan menjabat sebagai Penjabat (PJ) Bupati di gumi Patuh Karya ini.

Bagaimana publik tidak penasaran, sebelumnya dari daftar nama-nama penjabat yang diusulkan dari DPRD Lotim ada satu nama yang tidak diusulkan oleh Gubernur NTB pada saat itu, padahal menempati posisi pertama mendapat dukungan dari fraksi yang ada.

Menteri Dalam Negeri Republik Indonesia (Mendagri RI)  Muhmmad Tito Karnavian melalui SK Nomor 100. 2. 1. 3 - 3948 Tahun 2023. Tentang Pengangkatan Penjabat Bupati Lombok Timur Nusa Tenggara Barat (NTB), tertanggal 22 September 2023.

Dalam SK Mendagri tersebut menyatakan, Drs HM Juaini Taofik,M.AP  tetapkan sebagai Pj Bupati Lombok Timur yang diketahui saat ini sebagai Sekretaris Daerah (Sekda) Lombok Timur.

Penjabat Bupati/wali kota akan menjabat hingga terpilihanya bupati baru pada pemilukada tahun 2024 mendatang.

Atas terangkatnya H.M. Juaini Taofik sebagai Penjabat Bupati Lombok Timur, pimpinan PT Media Radar Selaparang, Muh. Munir Fauzi, menyampaikan Juaini Taofik merupakan sosok yang tetap menjabat sebagai PJ bupati di Lombok Timur karena orangnya sudah tau kondisi di Lombok Timur yang tentunya akan langkah-langkah yang akan dilakukan tanpa harus memulai dari awsl untuk mempelajari situasi dan kondisi.

"Pilihan yang tepat untuk PJ di daerah ini, tinggal melanjutkan dan menambahkan program yang ada untuk kemajuan daerah kita ini," terangnya. Ahad (24/9/2023)

Munir juga tak lupa mengucapkan selamat atas ditunjuknya Drs H.M. Juaini Taofik  M.AP sebagai Penjabat Bupati Lombok Timur dengan harapan semoga selama menjabat pj bupati akan berdampak positif pada kemajuan Lombok Timur. 

"Selamat atas dipilihnya kanda Juaini Taofik sebagai PJ Bupati, semoga amanah dalam mengemban jabatan dalam ikhtiar memajukan Gumi Patuh Karya tercinta ini," ucap pimred radarselaparang.com tersebut. (RS)