Daftar Isi [Tampil]

SMK NW Anjnai gelar workshop guna tingkatkan kualitas dan pemberdayaan guru
LOMBOK TIMUR Radarselaparang.com || Dalam rangka peningkatan kualitas pendidikan dan pengembangan sekolah serta memberdayakan guru guna mengintegrasikan teknologi dalam pengajaran, SMK NW Anjani menggelar Workshop Optimalisasi Penerapan PMM (Platform Merdeka Mengajar)

Workshop tersebut dilaksanakan dalam 2 pekan ke depan dengan metode In dan On. mulai tanggal, 3 Oktober s.d. 14 Oktober 2023. Bertempat di gedung SMK NW Anjani. Selasa (3/10/2023)

Agar tidak mengganggu proses belajar mengajar, Worshop dilaksanakan di luar jam efektif pembelajaran di kelas, sehingga tidak menggangu proses Kegiatan Belajar Mengajar dan Praktik Siswa, terang Kepala SMK NW Anjani.

Setelah membuka acara secara resmi, Dedy Efendy selaku Kepala SMK NW Anjani menyampaikan tujuan dilaksanakannya Workshop Optimalisasi Penerapan Platform Merdeka Mengajar ini untuk peningkatan kualitas pendidikan dan memberdayakan guru serta mengintegrasikan teknologi dalam pengajaran.

"Juga untuk mengenalkan kepada guru fitur-fitur platform, cara mengaksesnya, dan cara mengoptimalkan penggunaannya dalam proses pembelajaran," ungapnya.

Kepala SMK NW Anjani, Edy Efendy, S.Ag., SH.  M.Pd. saat membuka acara workshop
Disamping itu, disampaikan Dedy agar para Guru dapat memperoleh pengetahuan dan keterampilan baru yang diperlukan dalam mengelola pembelajaran berbasis teknologi, PMM juga dapat digunakan sebagai wadah untuk menciptakan inovasi dalam pendidikan.

"Seperti penggunaan metode pembelajaran yang lebih interaktif, multimedia, atau berbasis game," jelasnya.

Tak lupa Ia mengenalkan sosok narasumber dalam Kegiatan Workshop tersebut, yakni Pertama, Waka Kurikulum SMK NW Anjani Muhamad Khairul Hadi, S,Kom., M.Pd. dimana yang bersangkutan telah menguasai Platform Merdeka Mengajar, telah mengikuti Workshop/Pelatihan PMM tingkat provinsi maupun nasional.

Kedua Wiwik Helmi, SP., M.Pd. salah seorang Guru Senior SMK NW Anjani. Peserta Workshop dalam hal ini Para Guru-guru SMK NW Anjani, materi-materi yang disampaikan antara lain Assesmen Murid, Pelatihan Mandiri sampai aksi nyata dan bukti karya yang ada di PPM. Termasuk di dalamnya cara menautkan youtube dengan PMM dan membuat aksi nyata dengan Canva, Google Form, Google Site dan Medsos.

Setelah mendapat materi dari narasumber selanjutnya pada saat On dipersilahkan untuk melakukan pelatihan mandiri dan membuat hasil karya dan aksi nyata.

"Itu semua sebagai laporan dan hasil akhir dari Workshop Optimalisasi Penerapan Platform Merdeka Mengajar (PMM) ini," tutupnya. (RS)