Daftar Isi [Tampil]

191 orang PTPS se Kecamatan Suralaga ikuti Rakernis
LOMBOK TIMUR Radarselaparang.com || Sebanyak 191 orang Pengawas Tempat Pemungutan Suara (PTPS) se kecamatan Suaralaga ikuti Rapat kerja Teknis (Rakernis)  yang belangsung di aula Desa Bagik Payung. Ahad (11/2/2024)

Dikatakan Ketua Panwascam Suralaga Rudi Hadi Suwandi, mulai tanggal 11 februari 2024 sudah memasuki masa tenang yang artinya peserta pemilu 2024 sudah tidak diperkenankan untuk melakukan proses kampanye lagi, baik secara pertemuan (langsung) maupun  tidak langsung berupa Alat Peraga Kampanye (APK)

Tugas sebagai pengawas memastikan tidak adanya aktifitas kampanye oleh siapapun di wilayah pengawasan masing-masing," ucap Rudi.

Termasuk didalamnya memastikan sudah tidak ada terpasang APK," sambungnya.

Dengan pelatihan pada hari ini, Rudi berharap dapat menambah pengetahuan semua Pengawas TPS, karenanya Ia berharap semua Pengawas TPS memperhatikan apan yang disampaikan pemateri dan jikapun ada yang tidak jelas dapat ditanyakan itu sesi tanya jawab.

"Dengan rakernis sebelum hari pemungutan dan perhitungan suara di TPS dapat diterapkan PTPS sesuai ketentuan," pungkasnya.

Sementara itu, Muliadi, selaku komisioner KPUD Lombok Timur saat menyampaikan materi menyampaikan tahapan pemungutan dan penghitungan suara yang menjadi atensi pengawasan bagi pengawas.

"Semua tahapan ini menjadi tugas Pengawas TPS untuk memastikan semua tahapan berjalan dengan semestinya," terang Muliadi.

Diakhir acara dilakukan diskusi intraktif antara pemateri dengan Pengawas TPS. Dan diakhir acara dilakukan simulasi juga pengawasan saat dilakukan pemungutan dan penghitungan suara. (RS)


Ikuti kami di berita google