Daftar Isi [Tampil]

Ketua Umum Pimpinan Pusat (Pimpus) Himmah NW M. Alwi Farhanudin (Kanan) dan Ketua Pimpinan Wilayah (PW) Himmah NW Abdul Mukmin (kiri)
LOMBOK TIMUR Radarselaparang.com ||  Himpunan Mahasiswa Nahdlatul Wathan (HIMMAH NW) dalam silaturrahmi dan halal bihalal bersama kader dan alumni yang berlangsung di Aula serba guna Kedai Inspirasi, di Anjani Lombok Timur dijadikan momentum guna satukan persepsi dan tekat siap amankan kebijakan Pimpinan tertinggi organisasi. Rabu (17/4/2024).

Dikesempatan itu, Ketua Pimpinan Wilayah (PW) Himmah NW Abdul Mukmin menyampaikan kegiatan silaturrahmi tersebut untuk menguatkan ikatan kekeluargaan yang menjadi pondasi dasar organisasi.

Selain itu, mengisi momentum Hari Raya Idul Fitri, perlu adanya agenda halal-bihalal sebagai upaya untuk membersihkan diri dari segala bentuk kekhilafan selama proses berorganisasi.

"Dalam kesempatan ini, saya mengajak kepada seluruh kader untuk terus menjaga keutuhan, dan kekeluargaan, sebagai kekuatan untuk mensukseskan misi pergerakan organisasi," kata Mukmin.

Lebih lanjut, Mukmin juga menghimbau seluruh kader, agar tetap searah dengan pimpinan organisasi. Tugas Kader lanjut Mukmin, sejatinya sebagai pengaman dan mensukseskan agenda organisasi, yang termuat dalam instruksi pimpinan organisasi.

"Kemudian selanjutnya, dalam tatan organisasi secara hirarki, kita harus tetap sejalan dengan pimpinan organisasi, dari segi kebijakan, keputusan dan instruksi," ujar Mukmin.

Sementara itu Ketua Umum Pimpinan Pusat (Pimpus) Himmah NW M. Alwi Farhanudin, kembali mengingatkan kader Himmah NW pada Asas dan Nilai Dasar Perjuangan. Salah satu yang diuraikan yakni Nilai Kemanusian yang memuat unsur Kemerdekaan, Kesamaan dan Toleransi.

Ditekankan Alwi, kekompakan kader untuk mensukseskan instruksi organisasi, kendati masih menunggu komando dari Pengurus Besar Nahdlatul Wathan. Amanat yang terkandung dalam Nilai Dasar Perjuangan diantaranya Nilai Insaniah (Kemanusian), yang mana mengandung Kemerdekaan, persamaan dan toleransi, maka halal bihalal ini sepatutnya sebagai aktualisasi dari point-point tersebut.

"Jangan smapai ada yang terberai, sebentar lagi kita akan memulai tugas baru untuk mensukseakna instruksi organisasi terkait kontestasi Pulkada 2024," pungkasnya. (RS)


Ikuti kami di berita google